Kegiatan Penilaian Kinerja Kepala Madrasah - PKKM Tahun 2022


Pelaksanaan kegatan Penilaian Kinerja Kepala Madrasah merupakan kegiatan yang rutin dilaksanakan setiap tahunnya, dan biasanya kegiatan ini dilakukan pada akhir semester ganjil pada tahun ajaran. Hal ini merupakan sebagai entuk pengawasan dari pihak Kemenag Bandung Barat terhadap para kepala madrasah yang ada disetiap KKM wilayah masing-masing.

Tujuan kegiatan PKKM ini adalah sebagai daya pacu untuk mendorong agar setiap pimpinan madrasah melaksanakan tugas sebagaimana mestinya, agar proses pembelajaran berjalan sebagaimana yang diharapkan pemerintah.

Adapun yang bertindak sebagai Narasumber utama adalah dari Pengawas Bina Madrasah Kementerian Agama (kemenag) Kabupaten Bandung Barat, yaitu:

1. Ibu Siti Mariam, S.Ag, M.M.
2. Ibu Eulis Eva Kurniasari, M.Pd.I

Kegiatan berjalan lancar sebagaimana yang telah direncanakan sebelumnya.

Post a Comment for "Kegiatan Penilaian Kinerja Kepala Madrasah - PKKM Tahun 2022"