Memaknai Kegiatan Pesantren Kilat (Sanlat) di Sekolah


Kegiatan pesantren kilat ramadhan adalah salah satu kegiatan yang senantiasa rutin dilaksanakan tiap tahunnya, seluruh peserta didik dianjurkan untuk mengikutinya. Kegiatan ini sangat populer dinamakan dengan kegiatan pesantren kilat atau disingkat menjadi Sanlat. 

Kegiatan pesantren kilat ini meskipun dirasa singkat, tetapi pihak lembaga sekolah senantiasa mengoptimalkan kegiatan ini diisi dengan sesuatu yang mudah-mudahan akan sangat berarti terutama bagi para siswa sebagai peserta pesantren kilat ramadhan sebagai pembekalan buat para siswa baik dilingkungan keluarga maupun masyarakat.

Materi pesantren kilat ramadhan ini di titikberatkan pada proses percepatan penguasaan siswa pada pendidikan agama Islam (PAI), seperti: Baca tulis al-Quran, hafalan al-Quran, Hafalan bacaan ibadah shalat wajib dan sunnah serta do'a-do'a harian pilihan. 

Materi pendidikan agama Islam ini menjadi materi yang sangat pokok sekali, sebab sangat penting untuk dipelajari dan dipahami, sebab hal ini sangat erat kaitannya dengan masalah ubudiyah seorang hambanya yang muslim kepada Tuhan-Nya (Allah Swt).

Semoga dengan adanya kegiatan pesantren kilat ini, dapat menjadikan dan mempercepat siswa siswi menjadi manusia yang berbudi luhur dan berakhlakul karimah. Aamiin YRA.

Post a Comment for "Memaknai Kegiatan Pesantren Kilat (Sanlat) di Sekolah"